Dolar AS Naik Di Atas 90,00, Fokus Pada Pidato Fed
Greenback, dalam hal Indeks Dolar AS (DXY), menjaga mood optimis sepanjang minggu ini dan sekarang akan mengkonsolidasikan terobosan di atas angka psikologis 90,00.
Dolar AS fokus pada pidato Fed
Indeks naik untuk 5 sesi berturut-turut sepanjang hari Kamis meskipun saat ini menghadapi beberapa tekanan jual sebagai respon terhadap terobosan di penghalang kritis 90,00 baru-baru ini.
DXY menemukan beberapa dukungan menyusul kenaikan ke tertinggi multi tahun baru lainnya dalam imbal hasil referensi kunci 10 tahun AS pada hari Rabu, naik ke area 2,96% setelah ringkasan pertemuan FOMC.
Dalam hal ini, Dolar AS tetap didukung oleh pesan agak hawkish Komite kemarin, yang memberi penilaian optimis terhadap ekonomi dan masih mengharapkan harga konsumen AS akan mencapai target Fed 2%.
Mengenai jalur suku bunga, Federal Reserve tetap dalam perjalanan untuk mengetatkan lebih lanjut kondisi moneternya tahun ini, dengan kenaikan suku bunga berikutnya diperkirakan akan datang segera setelah pertemuan bulan Maret. Namun, tampaknya Dolar akan membutuhkan perubahan sentimen yang lebih dalam agar tidak hanya memperpanjang kenaikan tetapi juga untuk beralih ke tren bullish. Dalam hal ini, kesaksian Ketua J. Powell minggu depan di depan Kongres bisa menjadi kunci.
Berbicara tentang kenaikan suku bunga bulan depan, alat FedWatch CME Group sekarang melihat kemungkinan skenario ini sekarang sebesar 84,5%, berdasarkan harga futures Fed Funds.
Di ruang data AS, laporan mingguan biasa mengenai pasar tenaga kerja akan diirilis bersama dengan pidato Ketua Fed New York dan pemilih tetap W. Dudley (sentris), Fed Dallas R. Kaplan (non pemilih, hawkish) dan Fed Atlanta R. Bostic (pemilih, sentris).
Tingkat Dolar AS yang relevan
Pada saat penulisan indeks ini naik 0,07% ke 90,16 dan terobosan di atas 90,57 (tertinggi 8 Feb) akan mengarah ke 91,00 (tertinggi 18 Jan) dan kemudian 91,22 (SMA 55 hari). Di sisi lain, support terdekat berada di 88,26 (terendah 16 Feb 2018) diikuti oleh 88,14 (SMA 200 bulan) dan akhirnya 86,89 (garis support 72,70).